Setelah Tahu 7 Hacks Microsoft Powerpoint Ini, Presentasimu Dijamin Kece!
Kalau sekarang kamu masih menggunakan bullet points di PPT untuk presentasimu, artinya kamu belum benar-benar kekinian. Tanpa perlu menggunakan bantuan aplikasi lain seperti prezi dan teman-temannya sebenarnya Microsoft Power Point saja sudah cukup kok untuk membuat presentasimu spektakuler, asal kamu tahu tips dan triknya.
Ada 7 hal yang bisa kamu lakukan untuk membuat powerpoint-mu lebih bagus dari biasanya dan kebanyakan belum kamu coba atau belum kamu manfaatkan dengan maksimal. Setelah ini dijamin semua presentasimu akan lebih unggul dibandingkan rekan kerja atau teman-teman kuliahmu.
1. Coba bandingin slide yang mainstream sama yang enggak! Enak dilihat yang mana?
Jika slide presentasimu bentuknya masih seperti ini artinya kamu masih seperti orang kebanyakan. Tak hanya terlihat umum saja, tipe slide seperti ini juga sangat membosankan untuk dilihat. Agar para penyimak presentasimu tak bosan, kamu harus segera mengubah gaya slide presentasimu menggunakan 6 tips di bawah ini ya!
2. Kunci pertama dari slide yang menarik adalah warna, perkaya pilihan warnamu lewat Adobe Color
Sebelum mulai membuat slide kamu bisa memilih terlebih dulu warna apa yang akan kamu gunakan di slide presentasimu. Jika kamu mengandalkan warna default yang ada di power point, jumlahnya sangat sedikit. Coba klik color.adobe.com > pilih salah satu warna > pilih edit > Muncul kotak kecil “HEX”> Copy HeX code yang 6 digit di powerpoint untuk mendapatkan warna yang sama. Pilih saja 3-4 warna yang akan kamu gunakan dalam presentasimu.
3. Sekarang saatnya kamu memilih background melalui backgroud > format background
Ada beberapa background yang bisa kamu pilih:
1. The Pale grey: penggunaan warna abu-abu pucat dan jangan gunakan teks dengan warna hitam, cukup gunakan warna yang lebih gelap saja
2. The Popping solid: pilih warna background yang agak tua tapi cerah dan teks berwarna putih
2. The grid: buatlah tabel ukuran 10 x 8 hingga dapat memenuhi layar (kamu boleh menggunakan ukuran apapun sepanjang masih 4 x 3 rasionya)
4. The pattern: tidak banyak orang yang tahu kalau ada banyak pola background yang bisa kamu gunakan di PPT. Temukan saja di format background panel, jangan pilih warna putih sebagai foreground color ya!
4. Mainkan ketebalan dan ukuran teks agar slide-mu enak dilihat
Mainkan imajinasimu untuk menentukan ketebalan dan ukuran teks untuk judul dan body text-nya, bedakan juga untuk quote-nya. Coba huru-huruf seperti DIN, Helvetica, Gotham, dan Avenir yang punya pilihan bold, semibold dan light. Jangan ragu untuk mengombinasikan huruf tebal dan biasa.
5. Please, jangan pakai rata tengah terus, coba kembangkan lagi penempatan teksmu
Tempatkan judul sedikit lebih ke kiri dan subtitle atau quote di bagian bawahnya. Mulai teks dari sebelah kiri atas juga atau malah dari kanan bawah, dan please jangan beri gambar apapun di sebelah kanan karena itu sudah sangat mainstream. Jika ada kata yang ingin kamu tekankan, cukup berikan highlight dengan warna cerah. Nah, untuk angka, cobalah untuk menutup 70 % dari slide presentasimu dengan angka, ini sangat keren!
6. Cara menempatkan gambar juga harus diperhatikan, jangan cuma asal copy paste
Tambahkan beberapa bentuk bangun datar yang ada di powerpoint, atur letaknya agar tidak utuh dan tampak lebih elegan. Atau tutupi gambar dengan segi empat hitam dan jadikan transparan (Format picture > transparency slider). Jika ada banyak teks yang harus kamu tulis, letakkan teks di atas bangun segi empat saja dan jika ingin menggunakan logo, tempatkan ukuran yang kecil saja atau dibuat transparan.
7. Karena presentasimu bukan paskibraka, tolong maksimal cuma boleh 6 baris saja ya!
Ingat, yang paling penting dari sebuah presentasi adalah prinsip satu slide satu ide. Jangan sampai dalam satu slide terlalu banyak penjelasan karena mengandung beberapa ide sekaligus dan berbeda satu sama lain. Enam baris saja sudah cukup banyak dan membuat slide-mu penuh. Usahakan sesingkat dan seefektif mungkin kalimatnya.
Selamat mencoba semua tips dan triknya ya, dijamin powerpointmu makin kece dan menarik semua penyimak presentasimu! Hasil tugas atau kerjamu juga bisa makin bernilai di hadapan orang lain.